Sebelumnya, jika Anda mengaktifkan Ewallet, Cards dan/atau Direct Debit terlebih dahulu, dan belum bisa menerima transaksi Subscriptions, ada kemungkinan fitur auto debit Anda masih belum aktif.
Untuk itu, Anda perlu menghubungi tim CS atau AM untuk membantu mengaktifkan auto debit. Daftar dibawah ini adalah dokumen dan informasi yang Anda perlukan untuk melakukan aktivasi Subscription:
- Cards
- Bisa langsung aktivasi melalui dasbor Xendit > Payment channels > Cards > Request Recurring > Isi alasan Anda ingin mengaktifkan fitur Auto Debit > Klik "Request"
- Proses aktivasi Anda akan dilakukan selama 3 hari kerja setelah Request Anda kirimkan
- Ewallet
- Merchant perlu melakukan aktivasi metode pembayaran Ewallet melalui Dashboard
- Website
- Detail dari use case Bisnis Anda
- Dokumen PDF mengenai Alur Pembayaran
- Proyeksi pendapatan (dalam USD)
- Frekuensi pembayaran (Frekuensi customer melakukan transaksi untuk bisnsi Anda dalam format harian/mingguan/bulanan/tahunan)
- Transaksi minimum customer (nominal paling kecil dari transaksi yang pernah customer bayar)
- Transaksi maksimum customer (nominal paling besar dari transaksi yang pernah customer bayar)
- Transaksi rata-rata customer per bulan
- Proyeksi transaksi per customer (berapa kali customer melakukan pembayaran untuk membeli barang/jasa yang Anda jual)
- Direct Debit
- Hubungi CS/AM untuk informasi tambahan karena dokumen aktivasi akan sangat bergantung pada use case bisnis Anda.