Xendit akan membebankan biaya saat transaksi memiliki status:
- Settled untuk Penerimaan Dana
- Created untuk Penerimaan Dana (Switcher model)
- Completed untuk Pengiriman Dana
Sebagai contoh, transaksi yang dibuat/dibayarkan pada tanggal 30 Oktober tetapi memiliki status ‘Settled’ pada tanggal 2 November, akan dikenakan biaya pada tanggal 2 November. Ini juga berarti bahwa transaksi akan dimasukkan dalam tagihan Xendit periode November, bukan tagihan Xendit periode Oktober.
Namun, kami tetap menyarankan agar Anda menggunakan laporan transaksi dibandingkan laporan saldo untuk merekonsiliasi transaksi tagihan bulanan Anda dikarenakan laporan saldo tidak mencatat transaksi dengan model Switcher karena dana akan langsung dikreditkan ke rekening bank Anda.
Berdasarkan alasan di atas, untuk dapat menghasilkan laporan transaksi yang sesuai dengan jumlah tagihan, berikut adalah langkah-langkah yang perlu Anda ikuti. Sebagai contoh aapabila Anda perlu merekonsiliasi transaksi/faktur tagihan Februari 2022:
1. Ekspor laporan transaksi dari dasbor Xendit > tab Transaksi > Filter tanggal dari H-7 hari sampai dengan akhir bulan (EOM), dalam kasus ini adalah 25/01/2022 (12.00 AM) hingga 28/02/2022 (11.59 PM)
- Mohon untuk diperhatikan apabila filter tanggal di tab transaksi mengacu pada tanggal transaksi dibuat / dibayarkan, dan bukan merupakan tanggal transaksi selesai / settled
- Filter tanggal H-7 hari diperlukan untuk mengakomodasi transaksi yang dibuat / dibayarkan pada bulan Januari tetapi selesai / settled pada bulan Februari karena transaksi tersebut akan dibebankan pada faktur tagihan bulan Februari
- Kunjungi halaman ini untuk informasi lebih lanjut tentang waktu penyelesaian / settlement dari seluruh produk Xendit
2. Setelah ekspor berhasil, buka file laporan transaksi dan kenali informasi di dalamnya
3. Filter kolom Timestamp - Updated ke bulan Februari saja
- Timestamp - Updated disini diartikan sebagai timestap terakhir dari pergerakan transaksi (diasumsikan transaksi settled) yang adalah merupakan timestamp yang digunakan untuk melakukan pembebanan biaya pada faktur tagihan
4. Selanjutnya, harap rekonsiliasi transaksi tagihan Anda berdasarkan:
- Produk
- Satuan Harga
- Kuantitas
- Volume Transaksi
- Jumlah Tagihan
Untuk mencocokkan transaksi dengan tagihan Xendit Anda, Kami sangat merekomendasikan Anda untuk menggunakan laporan tagihan (Billing Report) yang kami sediakan. Laporan tagihan kami menunjukkan daftar lengkap dari seluruh transaksi dan biaya terkait yang dibebankan dalam tagihan Xendit setiap bulannya. Untuk informasi lebih lanjut mengenai laporan penagihan, silakan kunjungi dokumentasi kami disini.
Jika Anda memiliki pertanyaan atau permintaan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi kami melalui LiveChat atau email help@xendit.co. Kami akan dengan senang hati membantu Anda.